Padukan Ornamen Ska Punk dan Modern Rock, SKRG Rilis Single Baru ‘Take My Hand’
local

Padukan Ornamen Ska Punk dan Modern Rock, SKRG Rilis Single Baru ‘Take My Hand’

Setelah sempat vakum dari dunia permusikan selama beberapa tahun, SKRNG (dulu dikenal sebagai Skarangska) kembali menelurkan karya terbaru mereka yang berjudul ‘Take My Hand’. Dalam kisah comeback-nya kali ini, Rasid (Vokal/Gitar), Pras (Gitar), Andi (Alto Sax), Chaerul (Tenor Sax), Adi (Keys/Synth), dan Ridhwan (Drum) ingin memacu arah musikal mereka ke ranah yang lebih eksploratif. Mereka masih memainkan Ska, namun dengan beberapa rasa baru.

‘Lagu ini dibuat untuk sebuah refreshment-nya SKRNG. Kita bikin musiknya sesuai dengan kesukaan hati kita, karena di lagu ini kita menyampurkan ornamen musik ska punk dengan sentuhan modern rock, ditambah sisi gahar yang dibawa oleh vokalnya Ical selaku kolaborator di lagu ini. Makanya materi ini wajib kalian dengar’ ungkap Rasid.

Kembalinya SKRNG bukanlah sebuah hal yang mudah. Mereka memang rindu untuk bermusik bersama, tapi masa kosong di saat vakum membuat mereka kesulitan untuk mengolah ide. Di tengah buntunya kreatifitas mereka, proses kreatif lagu ‘Take My Hand’ justru datang secara tiba-tiba. Sontak, ide yang digodok malah mengalir begitu saja, hingga akhirnya proses penulisan musik dan lirik berjalan secara organik.

Dalam ‘Take My Hand’, SKRNG masih menampilkan Ska sebagai menu utama, namun dibumbui oleh sisi enerjik dari punk rock dan heavy-nya metalcore. Tidak main-main, mereka memang memasukkan unsur metalcore lewat breakdown di tengah lagu dan juga suara scream dari Faizal Permana (510) yang mereka gandeng sebagai kolaborator. Formula ‘campursari’ ini menjadi simbol akan pendewasaan mereka sebagai musisi yang ingin terus mengeksplorasi apa yang mereka usung.

‘Ya mungkin lagu ini menjadi ungkapan rasa rindu gue dan temen-temen SMA yang udah berkarya bareng sejak kita remaja. Mungkin juga sebagai pembukitan kita yang notabene memang dengerin banyak musik untuk bikin sesuatu yang bisa jadi penggabungan atau fusion dari genre SKA yang kita usung dengan musik-musik lain’ ujar Pras.

Minikutu Writer

NEXT EVENT

00
Days
:
00
Hours
:
00
Minutes
:
00
Seconds

Got a Questions?

Find me on Social Media or Contact me and I will get back to you as soon as possible.

Another Post

driveinkonser_98063206_2685576478355490_8198344377097408685_n

22 May 20

Back to You Horizontal 1

25 October 22

Artboard 2

21 November 24

Related Post

DSC00682
local
12 / 02 / 24
Hiladies sapa penikmat musik Indonesia dengan single pertama bertajuk “Bandung Masih Sama” 
Island Futurism (2)
local
06 / 06 / 23
Kolektif Formobeat Taiwan, Island Futurism Rilis Album Kedua
LORD-SPOTIFY
local
28 / 02 / 18
RHYM Rilis Single Terbaru Berjudul ‘Lord’
DONNE & SHEILA - IMAGE #04
local
17 / 03 / 20
Donne Maula & Sheila Dara merilis kolaborasi menawan berjudul, "Tak Terima"
Panggung Besar
local
28 / 02 / 24
Single Kedua Dodit Mulyanto Jujur Berkarya Tulus Bermusik
ITALIANI 1
local
01 / 08 / 20
ITALIANI merespon hubungan yang abusive dengan merilis single terbaru 'MUAK'
IMG-20170818-WA0005 (1)
local
22 / 09 / 17
ALBUM .FEAST - MULTIVERSES RESMI DIRILIS
Dennis Talakua ft Lucky pic 2
local
04 / 05 / 23
Aktif Dibalik Layar, Kini DENNIS TALAKUA Rilis Single Featuring LUCKY Di Lagu "Pertanda"

About Me

Minikutu is the music news network on the planet that has been around since 2015

Another Post

WhatsApp-Image-2023-03-08-at-19.27.46-1

11 March 23

Artist Photo 1

02 April 24

Artwork - Butuh Bertemu

14 November 23

My Instagram

Create With ♥ By Jedi Iriyanto | Copyright ©2022 Minikutumedia.com

This website uses cookies to ensure you get the best new experience on my website. Learn more