Salah satu unit Rock asal Bandung A THOUSAND ROSES baru saja merilis single perdana mereka bertajuk “Not Afraid”
www.minikutumedia.com – Not Afraid merupakan gambaran keresahan mengenai lingkungan atau circle yang toxic dengan balutan riff gitar yang tight, serta dentuman bass dan ketukan drum yang saling berbaur mewarnai lagu ini.
Single teranyar A Thousand Roses ini sendiri mengangkat tema besar kehidupan yakni mengenai perjuangan hidup. Dalam proses penulisannya Not Afraid tercipta dari suatu riset sederhana yang para personelnya lakukan terhadap lingkungan dan circle mereka masing-masing.
Dari pengalaman yang di peroleh ditemukan banyak sekali interaksi toxic yang terjadi seperti cibiran yang di keluarkan ketika seseorang hendak melakukan suatu hal yang dianggap mustahil, padahal mereka (pencibir) tidak akan pernah mengetahui jawabannya tanpa mencoba terlebih dahulu. Fenomena seperti itu pada akhirnya menjadi cikal bakal inspirasi dalam proses kreatif Not Afraid.
Single perdana bertajuk Not Afraid ini juga tergabung dalam album kompilasi kedua dari UKM Band Telkom University dengan judul “Laxamentum”. A Thousand Roses sendiri sudah merencanakan serta menciptakan konsep untuk merilis EP di masa mendatang dimana Not Afraid akan menjadi salah satu single yang tergabung didalamnya.
Adapun pesan penting yang hendak disampaikan dalam lagu berdurasi 4.17 menit tersebut adalah mungkin kita semua tidak akan pernah bisa menghindari lingkungan toxic, namun kita bisa mengontrol diri untuk tetap visioner, dan berjalan maju mengabaikan circle yang toxic.
Dengan di ciptakan nya Not Afraid diharapkan para pendengar dapat memperoleh pandangan baru tentang bagaimana menyikapi circle yang toxic.