minikutumedia.com – Istilah ghosting sudah menjadi sebuah kata umum yang digunakan oleh masyarakat Indonesia, khususnya dalam hubungan percintaan. Berdasarkan Urban Dictionary, arti ghosting sendiri adalah sebuah tindakan memutuskan komunikasi dengan pacar atau teman, tanpa memberitahu sebelumnya. Bisa dibilang seseorang yang hilang secara mendadak, padahal sebelumnya sering berkomunikasi secara intens. Bahkan mereka yang melakukan ghosting, tidak akan membalas pesan singkat, tidak mengangkat telepon, bahkan yang ekstrem terkadang menghindari koneksi di sosial media. Dan kali ini, sekarang kita bisa menikmati jadi korban ghosting, saat mendengarkan lagu terbaru dari Juicy Luicyberjudul Tanggung Jawab.
Single Tanggung Jawab dari Juicy Luicy, seperti meminta mereka yang memutuskan hubungan secara sepihak untuk bertanggung jawab karena sudah membuat kita jatuh cinta, lalu menghilang begitu saja. Dan tentunya Juicy Luicy selalu bisa merangkai lirik yang terasa dekat dengan situasi percintaan yang kerap terjadi di kota kota besar di Indonesia. Perasaan itu terasa pada lirik “Masih ingatkah saat kau menangis dan mengadu. Sudah lupakah saat kau berkata hanya ada aku. Sudah ku jatuh cinta, Kau pergi senikmatnya. Tanggung jawabmu mana, Tega atau tak peka.”
Walaupun dengan lirik yang sendu dan sangat relatabledengan kita, justru musik pada lagu Tanggung Jawab milik Juicy Luicy, seakan membawa kita melupakan sakitnya di-ghosting. Ini karena musik pada lagu ini cukup enak didengarkan dan membuat kita menggoyangkan badan secara tidak sadar dan membuat kita lupa sejenak perasaan sedih yang kita rasakan saat seseorang meng-ghosting kita.