minikutumedia.com – “Garis Cinta” merupakan sebuah persembahan terbaru dari Rizky Febian di tahun 2020, proses produksi lagunya sendiri dilakukan dirumah. Dalam “Garis Cinta” terdapat 3 lagu di dalamnya yaitu Cuek, Mantra Cinta dan Makna Cinta, makna dari masing – masing lagu tersebut merupakan cerita satu kesatuan.
Lagu kedua yang dirilis dalam Garis Cinta ini adalah “Mantra Cinta”. Lagu ini bercerita tentang seseorang yang berjuang mencari cinta dengan cara bertemu banyak wanita dan selalu gagal menemukan cinta yang tulus. dalam hal percintaan menurut Rizky Febian seseorang akan kesulitan mendapatkan sesuatu ketika obsesi menjadi alasannya. Namun dengan disertai usaha dan doa maka apa yang kita inginkan kemungkinan akan kita gapai.
Dalam Music Video Series ini Mantra Cinta bercerita tentang bagaimana seorang pria mencari cinta dari aplikasi dating, di setiap pertemuannya Rizky Febian selalu ingin menunjukkan keseriusan dengan memberikan hadiah pilihannya untuk wanita yang ditemuinya. Namun setiap pertemuannya selalu ada hal yang membuat kencannya berujung gagal dan merasa ada hal aneh yang dialaminya di lokasi pertemuannya dengan wanita-wanita tersebut. Lukisan di Art Exibition seolah-olah menertawai kegagalannya. Ketika Rizky Febian sedang berbicara marah kepada lukisan, seorang wanita cantik yang berkerja di tempat itu menghampirinya dan berkenalan dengan Rizky Febian. Sosok perempuan itu adalah Anya Geraldine yang selalu memperhatikan Rizky Febian dari kejauhan ketika bertemu dengan wanita-wanita yang di temuinya di tempat itu.