Raisa, dari vokalis band menjadi penyanyi solo
ministory

Raisa, dari vokalis band menjadi penyanyi solo

minikutu_major_raisa

minikutumedia.com – Raisa Andriana atau yang lebih dikenal dengan nama Raisa adalah seorang penyanyiberkebangsaan Indonesia. Ia mulai dikenal publik setelah membawakan lagu berjudul Serba Salah. Sebelum bernyanyi solo, Raisa merupakan salah satu vokalis band bentukan Kevin Aprilio, Andante, yang kemudian menjadi Vierra (sekarang Vierratale).

Album eponim pertamanya Raisa dirilis pada tahun 2011 oleh Solid Records dan Universal Music Indonesia yang diproduseri oleh tiga musisi; Asta Andoko (RAN), serta Ramadhan Handy dan Adrianto Ario Seto (Soulvibe), juga didukung oleh Nanda Oka dan Asta Andoko yang berlaku sebagai Executive Producer untuk Solid Records.

Pada November 2013, Raisa merilis album keduanya Heart to Heart.

2008-10: Awal karier dan Andante – Bakat menyanyi Raisa muncul sejak usia dini. Di usia 3 tahun, Raisa sering tampil berpura-pura seperti penyanyi sungguhan di atas panggung. Musikalitas Raisa banyak terinspirasi dari musisi kenamaan Amerika Serikat seperti Brian McKnight, Alicia Keys, danJoss Stone.

Pada awal karier bernyanyinya, Raisa sempat digandeng komposer kenamaan David Foster untuk tampil di konsernya di Jakarta. Pada 2008, Raisa pun pernah menjadi vokalis band bentukan Kevin Aprilio, Andante, yang merupakan cikal bakal dari berdirinya band Vierra (sekarang Vierratale). Pada awal berdirinya, Andante mempunyai 5 orang personil yaitu Raisa, Widy Soediro Nichlany, Raka Cyril, Satrianda Widjanarko, dan Kevin Aprilio sendiri, tetapi karena pihak label menginginkan konsep yang berbeda, Raisa terpaksa dieliminasi dari band tersebut.

Raisa banyak menyanyi reguler di kafe-kafe musik. Dari kesempatan menyanyi di kafe-kafe tersebut, Raisa mendapatkan banyak peluang dalam karier bermusik.

2010-13: Awal kesuksesan dengan Debut Album Raisa – Raisa mulai dikenal publik setelah merilis debut single solonya yang berjudul Serba Salah. Kepopulerannya membuat Raisa diundang sebagai salah satu bintang pengisi acara dalam event Java Jazz Festival 2011. Performa Raisa di panggung Java Jazz Festival tersebut makin melejitkan kariernya hingga Raisa mendapatkan penghargaan diAnugerah Musik Indonesia 2012 sebagai Pendatang Baru Terbaik-Terbaik.

Pada 2011, album eponim debutnya berjudul Raisa diproduksi dan dirilis oleh Solid Records dan Universal Music Indonesia. Produser album tersebut adalah 3 musisi muda Indonesia, yaitu Asta Andoko (RAN), serta Ramadhan Handy dan Adrianto Ario Seto (Soulvibe). Nanda Oka dan Asta Andoko berlaku sebagai Executive Producer dalam album tersebut.

Pada 2012, Raisa meraih penghargaan Anugerah Planet Muzik 2012 sebagai Best New Female Artiste.

2013-sekarang: Heart To Heart dan Indonesian Idol – Pada 27 November 2013, Raisa merilis album keduanya Heart to Heart, di Soehana Hall, Gedung Energy, Jakarta Selatan. Album tersebut berisikan 9 lagu; Bersinar, Hari Bahagia, Pemeran Utama, Teka-teki, Let Me be(I Do), Katakan!, LDR, Bye-bye dan Mantan Terindah. Lagu Bye-bye dan Mantan Terindah telah dirilis sebagai single pertama dan kedua, secara berurutan, dari Album Heart to Heart ini. Kepada media, Raisa memberikan pesan jelas bahwa ia “bukan penyanyi aji mumpung” karena karya musik dan kemampuan vokalnya “lebih matang dari album sebelumnya”. Selain peluncuran album tersebut, Raisa pun mengadakan Konser Showcase album Heart to Heart secara khusus untuk media/wartawan dan 300 orang YourRaisa (sebutan bagi para penggemar Raisa) yang telah terpilih sebelumnya melalui pre-order Box Set Raisa dihttp://raisa.flagig.com. Konser tersebut digelar dengan tata ruang yang “menyenangkan” dengan tema “gembira versi Raisa”.

Pada 2014, Raisa ditunjuk sebagai juri tamu ajang pencarian bakat televisi Indonesian Idol Season 8 atau Indonesian Idol 2014. Pada awalnya Raisa hanya menjadi juri tamu babak audisi umum di kota Yogyakarta, tetapi karena formasi juri tidak lengkap pada beberapa babak siaran langsung, Raisa ditunjuk menggantikan posisi juri yang kosong pada babak-babak tersebut.

Pada Februari 2015, produsen film animasi terbesar di dunia Walt Disney Pictures menggandeng Raisa untuk menyanyikan lagu soundtrack di film terbaru Disney, Cinderella, yang berjudul A Dream is a Wish Your Heart Makes. Film tersebut turut dibintangi Cate Blanchett.

link for :

reverbnation : Raisa Andriana

facebook : RAISA

twitter : @raisa6690

instagram : raisa6690

youtube channel : raisa6690

 

Minikutu Writer

NEXT EVENT

00
Days
:
00
Hours
:
00
Minutes
:
00
Seconds

Got a Questions?

Find me on Social Media or Contact me and I will get back to you as soon as possible.

Another Post

Foto2

14 March 22

Oli-Sykes-Fangs-1000x515

26 July 21

minikutumediadotcom-drive-pusakata

16 March 20

Related Post

Benharlem
ministory
19 / 03 / 17
Cerita Singkat Benharlem
IMG_3525
ministory
27 / 03 / 17
Pendatang Baru Bergairah, Geeks On Gig
1
ministory
11 / 04 / 22
Boleh Nggak Sih Dengerin Musik Pas Lagi Puasa?
555672_10151201288505815_1947007536_n
ministory
06 / 04 / 17
Si Eksentrik, Marilyn Manson!
sahara
ministory
11 / 08 / 20
Sahara, band rock lawas asal Kota Bandung
guardians of the galaxy
ministory
28 / 10 / 22
Soundtrack Band-Band Lawas dari Film Guardians of the Galaxy
Processed with VSCO with dog2 preset
ministory
05 / 08 / 20
Beberapa Venue Gigs legendaris yang masih ada sampai sekarang
wedding
ministory
05 / 01 / 22
Referensi Lagu untuk Lengkapi Hari Pernikahanmu

About Me

Minikutu is the music news network on the planet that has been around since 2015

Another Post

kanywest

28 July 21

Artwork - Trisamanta

03 June 23

Photo

28 October 24

My Instagram

Create With ♥ By Jedi Iriyanto | Copyright ©2022 Minikutumedia.com

This website uses cookies to ensure you get the best new experience on my website. Learn more